b. Pengetahuan analis sistem harus luas, tidak hanya pada teknologi komputer, tetapi juga pada bidang aplikasi yang ditanganinya.
c. Pekerjaan analis sistem dalam pembuatan program terbatas pada pemecahan masalah secara garis besar.
d. Pekerjaan analis sistem melibatkan hubungan banyak orang, tidak terbatas pada sesama analis sistem,programer tetapi juga pemakai sistem dan manajer.
Prospek kerja seorang designer terbagi dalam beberapa cabang di antaranya:
1. Desainer Grafis – Ahli dalam menggunakan grafis/gambar/apa saja yang berkaitan dengan penciptaan tanda, skema, logo, grafis, gambar, simbol, desain geometric dan lainnya, desainer grafis terlatih menggunakan program desain seperti Photoshop, Illustrator, Flash dan lainnya. Mereka adalah orang-orang yang kreatif yang mengerti estetika sebagai halnya mengkomunikasikan pesan melalui desain grafis.
2. Desainer Tata Letak – Pemikir kreatif dibalik penempatan sebuah gambar (seperti: komposisi) memutuskan pilihan warna/font.
3. Desainer Flash – Mereka adalah ahli di bidang Flash (salah satu program desain web) dan kreatif menggunakan efek visual untuk mempercantik sebuah website. Tanpa mereka, internet akanlah menjadi tidak menarik.
4. Ilustrator – Bekerja dengan seni digital atau pensil dan tinta, ilustrator mampu mendesain untuk menyampaikan sebuah pesan.
5. Artis Photoshop – Menggunakan aplikasi Photoshop, mereka adalah seniman yang mereka ulang, memperindah atau menyempurnakan sebuah gambar untuk hasil yang maksimal dalam penyampaian pesan maupun visual.
Impian saya sebenarnya ingin sekali bisa menjadi seorang animator, saya ingin sekali membuat sebuah karya film animasi yang tak kalah dengan animasi dari luar negeri. Animasi merupakan kumpulan gambar yang ditampilkan secara bergantian dan berurutan sehingga terlihat bergerak dan hidup. Pergerakan animasi akan lebih mudah dimengerti daripada objek atau gambar diam. Selain itu, animasi lebih menarik dan mudah dimengerti daripada hanya sekedar gambar karena lebih komunikatif dalam menyampaikan suatu tujuan. Untuk saat ini karya film-film animasi indonesia mungkin masih kalah jauh di bandingkan dengan film-film animasi dari luar.
Home production yang saat ini aktif memproduksi film animasi yaitu MD Animation, di antaranya film animasi yang mereka buat seperti Adit sopo jarwo dan tendangan halilintar. Home production di indonesia saat ini masih menggunakan software-software gratis, dimana software tersebut belum mendukung untuk membuat animasi yang didalamnya banyak efek-efek tertentu.
Sumber : http://lukmanwira.blogspot.com/2011/10/perbedaan-analyst-dan-programmer.html
http://www.idseducation.com/2014/03/14/pengertian-dan-arti-desain-grafis/